Geladi Upacara HUT RI Ke-79 Tahun 2024 di Lapangan Mako Lanal Bintan

    Geladi Upacara HUT RI Ke-79 Tahun 2024 di Lapangan Mako Lanal Bintan

    BINTAN - Pasukan Pengibar Bendera Tingkat Kabupaten Bintan beserta Pelatih, Tim Paduan Suara, dan seluruh Petugas Upacara melaksanakan Geladi Upacara dalam rangka mempersiapkan pelaksanaan Upacara HUT Kemerdekaan RI Ke-79 Tahun 2024, bertempat di Lapangan Mako Lanal Bintan, Rabu (14/08/2024). 

    Pelaksanaan Geladi Upacara tersebut dihadiri Komandan Lanal Bintan Letkol Laut (P) Eko Agus Susanto, S.E., M.M., beserta seluruh unsur kepanitiaan. Selain itu, guru pembimbing dari para siswa yang tergabung dalam pasukan Paskibra juga tampak menghadiri Geladi Upacara tersebut untuk memberikan dukungan kepada murid-muridnya.

    Pelaksanaan Geladi Upacara ini dimaksudkan untuk mengevaluasi hasil pelatihan yang telah diberikan oleh para instruktur/pelatih sehingga hal-hal yang masih dirasa kurang akan dilakukan pembenahan secara maksimal. Selain latihan pengibaran bendera, juga sekaligus dilaksanakan geladi untuk upacara aubade/penurunan bendera merah putih.

    Pada kesempatan tersebut, Danlanal Bintan Letkol Laut (P) Eko Agus Susanto, S.E., M.M., mengatakan bahwa Geladi Upacara ini merupakan proses menuju persiapan Upacara HUT RI Ke-79 Tahun 2024 yang akan digelar pada Sabtu 17 Agustus 2024 mendatang dan juga memantapkan persiapan upacara bendera tersebut. Dengan persiapan yang matang, diharapkan upacara bendera pada tanggal 17 Agustus 2024 mendatang dapat berlangsung lancar dan khidmat, serta menjadi momen yang membanggakan bagi seluruh masyarakat Bintan.

    (Pen Lanal Bintan/Hendi)

    bintan
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Sambut HUT RI ke-79 Tahun 2024, Lanal Bintan...

    Artikel Berikutnya

    26 Orang Siswa Paskibraka Bintan Yang Akan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Panglima TNI Hadiri Pengucapan Sumpah Pimpinan KPK, Pelantikan Ketua Wantannas  serta Gubernur Kalsel
    Rakorwas Inspektorat TNI-Kemhan 2024: Perkuat Sinergitas untuk Mewujudkan TNI yang PRIMA
    Panglima TNI Hadiri Rakor Lintas Sektoral Kesiapan Operasi Lilin 2024

    Ikuti Kami